PEOPLE CAN BE VERY SMART, BUT AS LONG AS HE DID NOT WRITE, HE WILL BE NO ONE IN HISTORY....

Thursday, May 3, 2012

Ambon. A Story About Hometown.


Pattimura Park
Ambon adalah sebuah kota kecil yang terletak di propinsi maluku di wilayah Indonesia Timur. Ibukota propinsi yang satu ini merupakan kota kecil dimana saya lahir dan bertumbuh. Bukan kota yang sangat modern ataupun kota yang sangat tertinggal. Ambon adalah kota yang kecil dari segi ukuran dan terletak di pulau bernama sama yang didominasi hutan hujan tropis dan pantai yang indah (trust me, the beach is gorgeous!).
Yang paling saya senangi dari ambon adalah pemandangan ambon di waktu sore dan malam. Ketika masih tinggal di Ambon dan duduk di bangku SMA, salah satu hal yang sering saya lakukan adalah berjalan-jalan mengelilingi kota kecil itu dari sore hingga malam hari, sendirian, dengan musik yang mengalun dari headset di telinga. Berhenti di beberapa tempat tempat tertentu, menikmati pemandangan dan kemudian melanjutkan perjalanan. Merasa bebas dan aman di kota kecil yang dijuluki Ambon Manise itu.
Monumen Martha Christina Tiahahu
Tempat yang bisa dikategorikan alun-alun kota Ambon, terletak di dekat Kantor Gubernur Maluku. Di lingkungan ini terdapat Lapangan Merdeka yang menjadi pusat masyarakat untuk berolahraga, mulai dari basket, sepakbola, voli hingga bersepeda santai di pagi dan sore hari. Tempat yang familier dengan lapangan merdeka adalah Pattimura Park. Taman yang di dalamnya terdapat patung kedua dari pahlawan asal maluku, Thomas Matulessy ini merupakan sebuah taman yang seringkali menjadi objek anak muda berkumpul dan menghabiskan waktu dalam konteks pergaulan anak muda tentunya.
Berseberangan dengan Lapangan Merdeka, kita bisa menemukan monumen Gong Perdamaian Dunia, yang telah diarak berkeliling dunia sebagai simbol perdamaian dan kemudian Ambon dipilih sebagai tempat dimana gong tersebut dipajang. Di lapangan yang dulunya disebut lapangan segitiga, taman kecil dengan monumen Gong Perdamaian dibangun dan bagi saya, itu menambah estetika bagi kota kecil ini.
Salah satu monumen lain yang juga terkenal di Ambon adalah Patung pahlawan Wanita, Martha Christina Tiahahu yang terletak di daerah perbukitan, Karang Panjang. Patung yang dapat terlihat bahkan dari pesawat terbang itu, merupakan salah satu daya tarik yang bagus bagi para fotografer, sebab pemandangan dari lingkungan di sekitar monumen tersebut men-cover seluruh kota ambon dengan sangat baik.
Seperti yang saya katakan sebelum, Ambon didominasi pantai dan hutan hujan tropis. Pantai yang merupakan salah satu objek wisata terlaris di pulau ini memiliki kualitas A dan tentu saja, memiliki pemandangan yang mampu membuat setiap orang terpesona. Salah satu pantai yang sangat terkenal di Ambon adalah Pantai Natsepa. Di pantai ini jajanan yang terkenal adalah rujak yang sangat terkenal karena kelezatan dan bahwa Natsepa identik dengan rujak.
Selain rujak, jagung bakar, pisang goreng, es kelapa muda dan aneka jajanan lainnya, menjadi salah satu keunggulan kuliner pantai yang jaraknya sekitar 30 menit perjalanan dari pusat kota ini.
Pantai yang lain yang dapat saya sebutkan antara lain, pantai Namalatu dan pantai Liang. Setiap pantai di Ambon memiliki keunikannya masing-masing dan tentu saja, cerita yang penuh kenangan.
Karena pulau Ambon terdiri atas dua buah tanjung yang dipisanhkan oleh teluk, bagian dimana pusat kota berada (tanjung nusaniwe) menjadi sangat indah di waktu malam, jika disaksikan dari bagian lain dari pulau (tanjung alang) karena cahaya yang membukit dan pantulan cahaya yang sangat kaya di atas permukaan air teluk. Sebuah kota yang sangat romantis.
Bagi saya, ambon mewakilkan kehidupan saya, tempat dimana ada keluarga, saudara dan teman-teman serta orang-orang yang saya sayangi. Ambon selalu menjadi Ambon yang saya kenal.

From Clear-Sky Evening to Sweet-Light Night, Ambon, small city but beautiful in many ways.... can't find the same...
Love Ambon Manise...

No comments:

Post a Comment